Kolaborasi Peringatan Hari Pahlawan MTs Negeri 5 Malang dengan Peserta Kursus Pembina Pramuka KMD dan KML

  • Mas Admin
  • Disukai 0
  • Dibaca 239 Kali
Upacara Hari Pahlawan MTs Negeri 5 Malang

MTs Negeri 5 Malang pada tanggal 10 November 2022 tahun ini kembali mengadakan peringatan hari pahlawan.  Kegiatan yang dilaksanakan adalah upacara serta pembacaan tahlil dan doa bersama. Agenda yang dilakukan pada tahun ini memang tidak jauh beda dengan tahun yang lalu. Akan tetapi ada yang istimewa pada upacara hari pahlawan tahun ini. Adalah banyaknya jumlah peserta upacara yang menjadi keistimewaan pada tahun ini. Pada upacara ini pesertanya tidak hanya dari keluarga besar MTs Negeri 5 Malang, tetapi ada peserta dari kursus pembina pramuka tingkat mahir dasar (KMD) dan tingkat mahir lanjutan(KML).


Selama seminggu ini(7-13 November 2022) madrasah tsanawiyah yang dikenal dengan nama Tsanedo ini tengah dijadikan lokasi latihan pembina pramuka KMD dan KML. Madrasah di lingkungan kecamatan Donomulyo ini memang memiliki lahan yang cukup luas serta ditunjang dengan fasilitas yang cukup memadai pula sehingga sering dipakai untuk kegiatan dalam event-event besar oleh masyarakat umum.


Peserta kursus pembina pramuka tingkat dasar yang memakai bagian depan gedung MTs Negeri 5 Malang ini berjumlah 93 orang, sedangkan peserta KML berjumlah 133 orang. Dan merupakan keistimewaan tersendiri  upacara hari pahlawan kali ini bisa diikuti oleh peserta dengan jumlah 1000 orang lebih yang berasal dari tiga kelompok yang berbeda, yaitu pesrta KMD, KML, dan keluarga besar MTs Negeri 5 Malang. Apresiasi itu disampaikan oleh H. Dakeli M.Pd, pembina upacara yang merupakan ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Malang.


Para peserta upacara dari MTs Negeri 5 Malang mengenakan kostum ala pahlawan sembari memekikkan “Merdeka-Merdeka-Merdeka” seolah-olah membuat  halaman madrasah ini menjadi palagan pertempuran semasa kemerdekaan.  Apalagi para petugas upacara peringatan hari pahlawan ini merupakan orang-orang pilihan dari dewan guru MTs Negeri 5 Malang dan peserta KMD seeta KML, membuat upacara berlangsung hidmat dan menggelorakan semangat. Yang bertindak sebagai perwira upacara adalah AS Mukhlis, pemimpin upacara Suyitno, guru MTs Negeri 5 Malang yang juga tengah mengikuti KML. Untuk pemimpin pasukan KMD  adalah Totok Hariwibowo, dan KML Afriana Kustikasari. Sedangkan untuk pemimpin pasukan MTs Negeri 5 Malang Putra adalah Heni Kurniawan dan yang putri dipimpin oleh Alfi Zahrotul Faida yang keduanya adalah guru di madrasah ini yang juga sedang mengikuti KML dan KMD.


Sementara itu petugas pengibar bendera upacara hari pahlawan ini adalah Furry Ratnawati, Anang Hidayat, dan Galuh Intan Yunita, sedangkan pembaca UUD 1945 adalah Yurita Devi Faratnawati. Suasana upacara bertambah hidmat ketika tim koor yang dipimpin oleh Ririn Widiastuti membawakan lagu-lagu “gugur bunga” dan “syukur” untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur. Apalagi upacara ini dipandu oleh Nasui’n, S.Pd, MC dari MTs N 5 Malang yang suaranya begitu berkarakter, membuat peserta upacara peringatan Hari Pahlawan kali ini terbawa ke masa-masa perjuangan kemerdekaan. Upacara hari ini ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Supardi, guru MTs Negeri 5 Malang.


Walaupun digunakan untuk kegiatan pramuka, akan tetapi kegiatan belajar dan pembelajaran di madrasah ini tetap bisa berjalan dengan normal. Setelah upacara selesai  para peserta kursus pembina pramuka KMD dan KML yang berjumlah 226 orang ini kemudian melanjutkan kegiatan berikutnya.  Sementara itu bagi keluarga besar MTs Negeri 5 Malang upacara ini bukan akhir dari rangkaian peringatan hari pahlawan, akan tetapi kemudian acara dilanjut dengan tahlil dan berdoa bersama.


Di tengah terik matahari para peserta didik, dewan guru, dan staf karyawan madrasah ini mengikuti tahlil dengan khusyuk di halaman depan. Dengan beralaskan sajadah keluarga besar MTs Negeri 5 malang ini mendoakan para pahlawan, pendiri  dan pejuang madrasah yang telah sowan pada Ilahi. Kegiatan tahlil seperti ini sebenarnya merupakan agenda rutin di MTs Negeri 5 Malang yang biasanya dilaksanakan di hari umat. Tidak lain, kegiatan ini merupakan ikhtiar ruhani untuk sedini mungkin mendekatkan para peserta didik kepada Allah SWT.


Peringatan hari pahlawan pada tahun ini menurut kepala madrasah Ahmad Musthofa adalah untuk mengenang para pahlawan yang merupakan sebuah keharusan bagi generasi muda, khususnya pelajar. Banyak teladan yang bisa dicontoh dari perjuangan para pahlawan. keteladanan ini harus terus disuburkan kepada generasi muda untuk bisa mengisi kemerdekaan ini dengan semangat belajar, berkarya dan bekerja. Terakhir, Ahmad Musthofa mengatakan, “mari kita isi kemerdekaan dengan hal-hal positif agar perjuangan para pahlawan tidak sia-sia.